Jangan Sampai Salah, Ini Cara Merawat Microphone Rode yang Tepat
May 19, 2024 Editor No CommentSeperti alat elektronik lainnya, menggunakannya sesuai ketentuan dan melakukan perawatan yang baik akan membuat microphone Rode lebih awet dan terjaga kualitasnya.
Apalagi saat ini tersedia berbagai jenis mikrofon dengan harga dan kualitas yang bervariasi. Biasanya, paket pembelian mikrofon sudah dilengkapi dengan buku panduan perawatan. Namun sayangnya, buku panduan tersebut kerap kali tak terbaca atau bahkan hilang.
Nah, sekarang Anda tak perlu khawatir, karena ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk menjaga microphone Rode tetap awet. Penasaran apa saja caranya? Berikut ini beberapa cara yang dapat anda ikuti agar kualitas mikrofon terjaga dalam waktu lama.
- Gunakan Sesuai Panduan
Hal sepele seperti menghidupkan atau mematikan mikrofon ternyata tidak boleh dilakukan sembarangan. Karena, asal-asalan menghidupkan atau mematikan mikrofon akan membuat aliran listrik tidak stabil, atau hal lainnya yang mengganggu fungsi mikrofon.
Misalnya, saat menghidupkan mikrofon pastikan switch power off sebelum ditancapkan ke kabel stop kontak, baru kemudian on-kan. Begitu juga saat mematikan, selalu pastikan switch power off sebelum mencabutnya.
- Simpan di Tempat yang Bersih dan Kering
Setelah digunakan, pastikan menyimpan mikrofon di tempat yang bersih dan kering. Selain itu, pastikan semua tombol off, simpan di wadah mikrofon yang disediakan oleh produsen.
Namun, jika ingin case mikrofon yang bagus, anda dapat membeli case mic tipe dry box. Produk ini akan menjaga mikrofon bebas dari udara lembab, air, debu, hingga benturan.
- Gunakan Filter dan Mic Stand yang Berkualitas
Sebagian pengguna mikrofon menganggap penggunaan filter merupakan hal yang merepotkan. Padahal filter mikrofon dapat membantu menjaga kualitas suara dan mencegah plosive pada mikrofon.
Lalu yang tidak kalah penting yaitu menggunakan mic stand yang proper. Sebab, jika menggunakan mic stand abal-abal bisa mengakibatkan mikrofon mudah jatuh dan hal tersebut akan membuatnya cepat rusak.
- Bersihkan Mikrofon Secara Rutin
Baik mikrofon Rode maupun mikrofon jenis lainnya perlu dibersihkan secara berkala menggunakan alat dan bahan khusus. Cukup bersihkan bagian permukaannya saja, namun jika anda sudah ahli maka bagian dalam bisa juga dibersihkan dengan alat khusus.
Caranya, semprotkan cairan pembersih pada lap, lalu seka mikrofon dengan perlahan. Setelah itu, biarkan mikrofon kering sebelum disimpan dalam case mic.
- Segera Servis jika Ada Kerusakan pada Mikrofon
Terakhir, yang tidak kalah penting adalah segera perbaiki mikrofon jika ada kendala. Sebab jika dibiarkan, suara mikrofon akan penuh noise dan tidak jernih.
Baik microphone Rode maupun jenis lainnya akan menunjukkan tanda-tanda jika terdapat masalah. Saat sudah mengetahui masalah tersebut, segera bawa ke tukang servis atau cek buku panduan terkait kendala yang dialami.
Itu dia 5 cara yang bisa anda lakukan untuk merawat mikrofon agar tidak mudah rusak. Dengan perawatan yang tepat kualitas mikrofon tetap terjaga dan bisa digunakan jauh lebih lama. Jangan lupa, pilih Motomuvi untuk mencari mikrofon sesuai kebutuhan anda. Mulai dari microphone rode hingga berbagai peralatan untuk kebutuhan audio lainnya tersedia di Motomuvi.
Baca juga: Rode DS2 Studio Arm: Ringkas dan Membantu Proses Rekaman Terbaik
Baca juga: Mengoptimalkan RodeCaster Duo untuk Siaran Langsung dan Streaming